Sekda Imbau Semua Pihak Bantu Harga Tiket Tetap Wajar

oleh -

RaBel,Pangkalpinang == Harga tiket pesawat terus melonjak, terlebih menjelang Puasa Ramadhan dan Idul Fitri. Mengenai hal tersebut, Sekda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Yan Megawandi selaku Ketua Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Babel, mengimbau kepada pihak maskapai dan Kementerian Perhubungan untuk membantu penanganan harga tiket pesawat yang tidak mengalami penurunan, dan malah sebaliknya cendrung mengalami kenaikan.

“Kita tetap mengimbau supaya pihak yang berkompeten yaitu pihak Airland, Kementrian dan semua pihak yang berkaitan dengan harga tiket membuat harga tiket itu tetap wajar,”  katanya usai gelar Rakor Pangan antara Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Babel bersama Tim Satgas Pangan Babel, Kamis (9/05) di Ruang Tanjung Pesona Lantai I Kantor Gubernur Babel, di Air Itam, Pangkalpinang.

Selain itu, lanjut Sekda, menjelang Ramadhan dan Idul Fitri 1440 H, tentunya akan mengalami lonjakan penumpang. Dan untuk mengantisipasi hal tersebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel akan berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk menambah armada angkutan laut.

“Berdasarkan informasi, akan ada kenaikan penumpang 60 persen, bahkan lebih. Kita akan antisipasi untuk menambah jumlah armada angkutan laut tanpa mengurangi keamanannya, itu langah-langkah yang kita komunikasikan dan koordinasikan dalam waktu dekat ini, menyangkut transportasi,” kata Sekda.

Dijelaskan Sekda, Babel merupakan Provinsi Kepulauan, maka memerlukan dua alat trasportasi dalam arus mudik lebaran.

“Daerah kita kepulauan, yang tergantung ada dua alat trasportasi udara dan laut, karena sekarang harga tiket belum turun dan ada kecendrungan naik, karena peminatnya makin banyak menjelang lebaran,” ujar Sekda.

 

Sumber : Pemrov Babel
Editor : Redaksi
Kontributor : Admin Radarbabel.co

Tentang Penulis: adminHP

Gambar Gravatar
Cerdas, Cepat, Jelas