Mahasiswa KKN Dampingi Program MPLS Yayasan IT Manhad Jamalulail

oleh -

RaBel,Belinyu == Kerja Kulliah Nyata (KKN) Universitas Bangka Belitung (UBB) Tahun 2019 dilakukan di beberapa daerah seperti diKelurahan Air jukung Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka, bersama sekolah Yayasan itu Manhaj Jamalullail Belinyu. Rabu (24/07)

Dalam program pengelanan yang dilakukan oleh masiswa dari universitas bangka belitung ini adalah melaksankan masa pengenalan lingkungan sekolah (Mpls) kepada adik adik yang akan dibina.

Ridwan umar selaku Wakil Kepala Sekolah Yayasan IT Manhad jamaludin mengatakan, untuk tahun ini merupakan kali kedua sekolah tersebut mengadakan Mlps di kawasan Sungai perpat Belinyu.

“Memang ini bentuk kerjasama antara dosen UBB dengan pihak sekolah dan pengelola kawasan rabeng Sungai perpat Belinyu, sebagai tempat edukasi Wisata Mangrove mulai tahun lalu ditambah, tahun ini pun kami berterima kasih kepada mahasiswa KKN UBB yang bersedia mendampingi kegiatan Mpls,” imbuh ridwan.

Selain itu, Ia juga menyampaikan bahwa dengan adanya mahasiswa kkn ubb tahun ini, diharapkan mampu memajukan Destinasi Wisata kawasan tersebut, sebagai objek wisata edukasi serta media pembelajaran bagi sekolah Sd Smp dan Sma yang ingin berkunjung, khususnya di sekitar kawasan rabeng seperti Sdn 2 Belinyu Sdn 5 Belinyu Sdn 9 Belinyu MI Al Huda dan sekolah kami

Diwaktu yang sama Andi Abdullah yang merupakan ketua KKN ubb, kawasan rabeng Sungai perpat mengatakan sesuai dengan tema KKN UBB tahun ini yaitu kearifan lokal membangun keunggulan Desa, diharapkan kawasan ini menjadi aset wisata keunggulan masyarakat Belinyu dengan itu kami berharap masyarakat sekitar mampu bekerja sama dalam proses pembangunan kawasan Wisata Mangrove rabeng guna mengembangkan wisata tersebut

“Terlihat dengan adanya anak-anak muda KKN UBB yang berlokasi di banyak tempat wisata tersebut menjadi semakin menarik pengunjung karena adanya penambahan Spot foto yang sangat instagramable.” ucapnya.

Tak hanya itu, menurutnya program ini bukan hanya berfokus pada perbaikan dan penambahan spot di lokasi sungai.

“Ternyata salah satu program kerja mahasiswa KKN UBB, yaitu revolusi mental yang mana Ini terlaksana dengan melakukan gotong royong operasi semut di Batu saat penyerahan alat-alat kebersihan pada lurah setempat,”tutupnya.

 

 

Penulis : Dewi Wirantika
Editor : Redaksi
Kontributor : Admin Radarbabel.co

Tentang Penulis: adminHP

Gambar Gravatar
Cerdas, Cepat, Jelas