4 Tahun Berturut-Turut Pemkab Bangka Raih Penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Terbaik Di Indonesia

oleh -

RaBel,Sungailiat == Pemkab Bangka kembali meraih prestasi dan penghargaan yang prestisius. Setelah mendapatkan Predikat Wajar Tanpa Pengecualian untuk Pengelolaan Keuangan Pemerintah Daerah, kali ini Pemkab Bangka, untuk ke-empat kalinya secara berturut-turut, kembali mendapatkan Penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik dari Kementrian Pemberdayaan Negara dan Reformasi Birokrasi.

Penghargaan diberikan langsung oleh MENPAN-RB Syafruddin kepada Bupati Bangka, Mulkan, di Hotel Gumaya, Semarang, 18 Juli 2019.Tidak tanggung-tanggung, MENPAN-RB memberikan 2 penghargaan untuk Pemkab Bangka, masing-masing untuk inovasi OJEK LANSIA dan RANSEL SIDORA.

Bupati Bangka, Mulkan menyatakan bahwa Inovasi Pelayanan Publik adalah terobosan pelayanan publik yang merupakan gagasan ide kreatif orisinal dan atau adaptasi/modifikasi yang memberikan manfaat bagi masyarakat baik secara langsung maupun tidak langsung.

Sedangkan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik diikuti oleh seluruh Kementrian, Lembaga, BUMN, BUMD, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Kota seluruh Indonesia. Tahun 2019, terdapat 3.136 inovasi yang ikut dalam kompetisi ini, kemudian Dewan Juri yang terdiri dari Prof. Siti Zuhro (LIPI), Prof. J.B. Kristiadi (Profesional), Wawan Sobari, Ph.D (Universitas Brawijaya), Indah Sukmaningsih (YLKI), Surya Pratomo (Metro TV), Nurjaman Mochtar (Pengusaha), dan Dadan S.Suharmawijaya (Ombudsman), dengan seleksi ketat memilih 99 diantaranya menjadi TOP 99.

Selanjutnya Bupati juga menyebutkan bahwa Dalam periode “BANGKA SETARA 2018-2023.

Tentang Penulis: adminHP

Gambar Gravatar
Cerdas, Cepat, Jelas